Cara Percaya Diri Bicara Bahasa Inggris

  • Xaviera Putri
  • 19 March 2021

Tentu butuh ketekunan untuk belajar suatu bahasa, namun ada hal lain lain yang tak kalah penting untuk belajar bahasa yaitu kepercayaan diri. Bagi kamu yang ingin tinggal di luar negeri penting banget nih untuk belajar pede menggunakan bahasa baru.

Bahasa Inggris merupakan bahasa internasional yang paling banyak digunakan di seluruh dunia. Siapa sih yang nggak mau jago ngomong Bahasa Inggris?

Kali ini akan dibahas bagaimana kamu bisa ngomong Bahasa Inggris sehari-hari dengan lancar dan berani. Xaviera Putri, yang merupakan mahasiswa Korea Advanced Institute of Science and Technology (KAIST) berbagi tips untuk belajar Bahasa Inggris.

“Buat kalian yang bercita-cita untuk bisa menunjang pendidikan di luar negeri biar less nervous dan juga confident untuk bicara bahasa Inggris di kehidupan sehari-hari” tutur Xaviera.

Perempuan cantik ini melakukan 30 Day English Challenge di video YouTube nya. Ia berbagi cerita tentang bagaimana menggunakan Bahasa Inggris ke dalam kehidupan sehari-hari. 

Xaviera mengaku belajar Bahasa Inggris secara otodidak, ia mempelajarinya dari menonton film dan serial televisi luar negeri, belajar kosakata dan struktur kalimat dari novel, serta latihan berbicara dengan saudara-saudaranya.

Yuk pahami dan pelajari bagaimana Xaviera bisa percaya diri menggunakan Bahasa Inggris di YouTube channel Xaviera Putri!

Creator's Article

Ujian Tengah Semester Selesai, Xaviera Putri Habiskan Waktu Bersama Teman-Teman!
Kehidupan Kampus Kembali Normal, Xaviera Putri Bagikan Vlog Keseruannya sebagai Mahasiswi di Korsel!
Liburan Usai, Awal Semester Baru Dimulai, Intip Keseharian Xaviera Lewat Vlog di Sini!
Persiapan Masuk Semester Baru Kampus Korea, Xaviera Putri Berburu Alat Tulis Baru!

Pilihan Editor

List Category Article

Sesi Tanya Jawab Bersama Dr. Tirta dalam Pengenaan Tarif dan Identifikasi Penipuan seputar Bea Cukai
Eksperimen Vincent Raditya Ubah Mobil Tua jadi Mobil EV yang Lebih Modern dan Ramah Lingkungan
Rekomendasi Hotel untuk Menyendiri Bagi Para Kaum Introvert dari Adhe Tora TV, Cek di Sini!
Tanggapan Dokter Tirta Terkait Ramainya Komentar Netizen Terkait Kualitas Dokter di Indonesia

Search Article