Resep Puding Roti Kopi Anti Gagal ala Stefani Horison!

24 September 2021

Creator: Stefani Horison

Puding roti merupakan salah satu dessert populer yang sangat mudah dibuat di rumah. Dengan bahan-bahan yang simple, kamu bisa bikin puding roti yang lezat dan nikmat! 

Pemenang MasterChef Indonesia Season 5, Chef Stefani Horison baru saja membagikan resep puding roti yang unik yaitu bread and butter coffee pudding. Dengan tambahan rasa kopi, puding roti ala Chef Stefani pasti makin nikmat. Bagi yang sudah penasaran, yuk intip resepnya di bawah!

Bahan-bahan:

- 3 lembar roti tawar

- 250 ml susu

- 2 sdt kopi instant

- 30 ml air panas

- 100 gr brown sugar

- 2 telur

- 60 gr butter

- Chocochips dan raisin (opsional)

Cara membuat:

- Potong roti tawar bentuk kotak-kotak kecil

- Seduh kopi

- Panaskan susu, tambah kopi, butter, brown sugar, aduk sampai rata

- Campur adonan dengan telur

- Siapkan cetakan, letakkan beberapa roti dan chocochip lalu siram dengan adonan

- Panggang di oven selama 20 menit di suhu 180 derajat

- Tambahkan gula sebagai garnish, sajikan

Sebelum langsung coba bikin sendiri, yuk simak tutorial lengkapnya hanya di YouTube channel Stefani Horison!

share on:

NEXT EPISODE

[Menu Ramadhan] Resep Sayur Asem un...

[Menu Ramadhan] Ide Jualan Takjil R...

Eric Herjanto Masakin Stefani Horis...

Resep Membuat Chicken Wings Manis G...

Resep Lezat Bikin Udang Saus Padang...

Simple, Mudah, dan Murah, Berikut R...

Resep Cireng Super Krispi ala Stefa...

Resep Lezat Bikin Cinnamon Coffee C...