Resep dan Cara Membuat Caesar Salad Segar dengan Mayonaise Homemade

04 August 2021

Creator: Audrey Wicaksana

Caesar salad adalah salah satu jenis menu sehat yang paling populer. Salad yang biasanya menggunakan mayonnaise ini memang sangat nikmat dan segar.

Chef Audrey Wicaksana yang merupakan jebolan MasterChef Indonesia Season 7 baru saja membagikan resep dan cara membuat caesar salad anti gagal. Ia dengan rinci menjelaskan cara membuat homemade mayonnaise yang mudah. Yuk intip resepnya di bawah!

Bahan mayonnaise:

  • 2 kuning telur
  • 2 sdm cuka apel
  • 1 pinch salt
  • 1 pinch blackpepper
  • 1 pinch gula
  • 1 slice lemon
  • 200 ml minyak sayur (vegetable oil / minyak kedelai)

Cara membuat mayonnaise:

  • Campur semua bahan kecuali minyak sayur, kemudian blender hingga halus
  • Setelah larut dan volume naik. Masukkan minyak sayur perlahan sampai tingkat kekentalan mayonaise yang diinginkan tercapai
  • Supaya warna nampak lebih cerah dan tingkat keasaman bertambah, peras sedikit lemon lalu blender hingga rata

Bahan caesar salad:

  • 1 pcs soft boiled egg
  • 1 siung bawang putih cincang
  • 2 sdm butter
  • 1 pcs buns
  • 1 genggam mixed greens
  • 4 sdm homemade mayonnaise
  • 4 slice smoked beef/ham
  • Parmesan cheese secukupnya
  • 1 sdt paprika powder
  • 1 sdm teri goreng
  • Salt dan blackpepper secukupnya

Cara membuat:

  • Campur butter dan bawang putih, kemudian oleskan pada bun lalu panggang sampai golden brown
  • Campur mix green dengan mayonaise dan seasoning menggunakan salt dan blackpepper
  • Masak semua komponen protein seperti teri goreng dan smoked beef/ham hingga golden brown lalu sisihkan
  • Hidangan siap disajikan

Sebelum coba bikin sendiri, yuk simak tutorial lengkapnya hanya di YouTube channel Audrey Wicaksana!

share on:

NEXT EPISODE

[Menu Ramadhan] Sahur Telur Kecap A...

[Menu Ramadhan] Sahur Sehat Hash Br...

[Menu Ramadhan] Sahur Nasi Gila Nik...

[Menu Ramadhan] Takjil Donat Kecil ...

Menu Sarapan Mudah Spanish Omelet a...

Resep Spicy Stew Genshin Impact ala...

Resep Unik & Lezat Tumis Ayam Nanas...

Kulineran di Surabaya, Audrey Wicak...